Optimus membunuh Bumble bee.. Spekulasi panas transformers The last knight bagian 2.

Melanjutkan artikel sebelumnya yaitu "Spekulasi panas mengenai Movie Transformers The Last Knight,"

Artikel kali ini hanya ditujukan sebagai pelengkap. Tak terlalu panjang. (Malahan bisa dibilang pendek. 😥)

Cuma terdiri dari 3 pokok bahasan, langsung saja dimulai dari nomor 1.

1. Optimus membunuh bumblebee dan mengambil bagian tubuhnya untuk mengupgrade dirinya sendiri.


Berdasarkan gambar poster promosi transformers 5 di atas, memperlihatkan sosok optimus prime yang agak sedikit berbeda dengan versi sebelumnya.

Warna matanya tak lagi mengkilat ungu, melainkan biru muda kembali. Dan yang paling mencolok dari tampilan optimus yang satu ini adalah adanya corak warna kuning, yang menghiasi sebagian sparepart tubuh mesinnya.

Warna kuning tersebut di duga adalah sisa sisa tubuh atau sebagian part Bumble bee yang telah terbunuh, dan di ambil oleh optimus untuk membangun ulang(upgrade) tubuhnya sendiri.

Kejadian ini mengacu pada movie transformers 2, di mana optimus mengambil bagian tubuh transformers tua dan mengupgrade dirinya menjadi jett prime.

Sepertinya mengambil sparepart robot lain di kalangan bangsa cybertronian adalah sebuah fenomena yang lumrah.

Dan jika dugaan ini benar, kemungkinan optimus memang membunuh Bumbble bee, seperti yang ada pada trailernya.

Atau bisa juga tidak sama sekali. Bisa jadi poster di atas murni hanya sebuah media promosi belaka, yang ditujukan untuk mengelabui para fans, supaya kita semua berfikir demikian.

2. Optimus menghidupkan kembali bumblebee dengan mengorbankan dirinya sendiri,


Dan sepertinya lagi, mati terbunuh bukanlah akhir dari seorang cybertronian. Seperti pada kejadian transformers 2 revenge of the fallen,

Megatron yang terbunuh pada transformers 1, dapat dihidupkan kembali, dengan menggunakan sisa potongan allspark.

Bahkan setelah kepalanya dipenggal, ia masih bisa bangkit kembali sebagai Galvatron. Dan kali ini pada T.F 5, ia kembali menjadi Megatron.


Optimus juga sempat mati satu kali, dalam kejadian Transformers 2 Revenge of The Fallen, namun hidup kembali di saat saat terakhir berkat "Matric of Leadership." Hal yang sama juga berlaku pada Sentinel Prime, Transformers Dark Of The Moon.


Mungkin jalan cerita ini juga berlaku pada tokoh Bumble bee, mengingat ia adalah karakter paling iconic lainnya sesudah Optimus Prime, dalam franchise Transformers.

Kemungkinan setelah Bumble bee terbunuh, entah bagai mana, Optimus terbebas dari pengaruh kendali Queentessa, dan kembali menjadi tokoh protagonis,

Mungkin pada titik ini ia akan menghidupkan kembali Bumblebee dengan Matric of leadership, seperti yang ia lakukan pada Sentinel.

Atau mungkin juga tidak sama sekali. Seperti yang kita ketahui, Bumble bee, adalah tokoh yang tak kalah iconic sesudah Optimus.

Apa bila karakter ini disingkirkan/di eliminasi perannya dalam jalan cerita, maka tentunya akan mempengaruhi emosi para fans franchise Movie Transformers ini.

Mungkin ini dimaksudkan sebagai cara supaya alur cerita jadi lebih bervariasi serta tak terkesan membosankan. "Rethink your Hero.." merupakan satu ungkapan atau semboyan, yang disertakan pada hampir setiap poster promosi Transformers 5,

Bisa saja yang mengartikan Bumble bee akan tereliminasi pada Movie transformers ke 5 ini.


3. Dan menjadikan bumbblebee sebagai prime berikutnya.


Ini rumor lainnya yang beredar di kalangan para fans.

Sekali lagi semua yang saya tulis dalam artikel ini hanya sekedar spekulasi. Tak ada bukti yang membenarkan semua dugaan ini.

Jika dalam versi kartunnya optimus akan digantikan posisinya oleh Hotrod yang berganti identitas menjadi "Rodimus Prime,"

Mungkin saja versi Movienya tak akan mengikuti alur cerita tersebut. Barangkali entah bagaimana nantinya, optimus Kalah berduel dengan Megatron Knight,

Dan dalam kondisi sekarat ia memutuskan untuk menghidupkan kembali Bumble bee, dengan mengorbankan dirinya sendiri, serta memberikan sparepart tubuhnya,

Supaya Bumble bee ter upgrade menjadi Prime berikutnya....

Seperti apa bentuk bee prime nantinya?

Dan mungkinkah itu akan terjadi dalam film?

Mungkin ya... mungkin tidak...

Satu satunya cara untuk mengetahui akhir ceritanya, adalah dengan menonton Movie nya yang akan rilis tak lama lagi.

Sumber gambar :

Twitter






Postingan terkait: