10 hal yang harus kamu ketahui tentang resident evil 7.



Kembali melanjutkan tulisan sebelumnya yang berjudul,

10 hal yang harus kamu ketahui tentang Resident Evil Series,

Update kali ini akan berfokus pada 10 hal yang harus kita ketahui tentang Resident Evil 7 Biohazard, ketika awal pertama kali memulai permainan.

O.k langsung saja dimulai dari nomor 10.

10. Sebuah versi independent stand alone reboot dari resident evil franchise.


Terkadang untuk bisa memahami jalan cerita dalam sebuah franchise game besar,
Kita perlu memainkan seri sebelumnya dari game yang bersangkutan.

Di zaman sekarang game game modern sudah hampir menyerupai film,
Karena jalan ceritanya ditulis dan dikembangkan sedemikian rupa,

Atau bersambung ke seri selanjutnya, untuk menambah daya tarik game itu sendiri, sehingga menarik perhatian player untuk terus memainkannya.

Namun sepertinya pada kasus Resident Evil 7 Biohazard, hal ini tak begitu berlaku. DiKarenakan game ini adalah versi stand alone reboot, dari franchise Resident Evil.

Hal ini berarti jalan cerita dari Resident Evil 7 berdiri sendiri, serta tak terlalu berhubungan dengan jalan cerita seri seri sebelumnya.

Gameplay berfokus pada tokoh Ethan Winters, yang sedang disibukkan dalam pencarian istrinya yang bernama Mia.

Bahkan bagi player yang masih baru dengan judul Resident Evil, tak perlu khawatir karena tokoh Ethan Winters adalah karakter baru yang memang untuk pertama kalinya muncul dalam franchise Resident Evil,

Tepatnya Resident Evil 7 Biohazard. Dibanding karakter lainnya yang sudah lebih dulu muncul dalam game game Resident Evil,

Ethan Winters bukanlah tipe karakter yang superior, atau ahli dalam hal beladiri. Namun meskipun demikian, ia cukup baik dalam hal menembak denga pistol, atau senapan.

9. 3 Pilihan tingkat kesulitan (difficulty options).


Jika bicara soal game yang kental akan tema survival horror, tak lepas kaitannya dengan "difficulty options," atau level tingkat kesulitan dalam game.

Biasanya daya tarik utama dari game survival horror, adalah tingkat kesulitan dan jumpscare/adegan horror yang mengejutkan.

Resident Evil 7 menyediakan 3 level tingkat kesulitan yang bisa kita jajal, sesuai dengan kemampuan serta minat dari masing masing player.

Yang pertama adalah "Easy," kemudian "Normal," dan yang terakhir adalah "Madhouse."
Untuk opsi Madhouse, hanya bisa diakses apabila player telah menyelesaikan game pada mode Normal.

Sekali lagi perlu diingat, Resident Evil 7 adalah game yang bertemakan horror. Mungkin bagi player yang merasa agak terganggu dengan berbagai unsur horor, kejutan serta tingkat kesulitan yang agak berlebihan,
Level Easy atau mudah bisa menjadi pilihan.

Sedangkan bagi player yang sudah terbiasa dengan gendre game horror, tingkat kesulitan Normal adalah jawabannya.
Dalam mode normal, 

Resident Evil 7 akan memberikan tantangan standar yang cukup menghibur para penggemar game survival horror, seperti game Resident Evil Series pada umumnya.

Dan jika itu masih belum cukup, "Madhouse." Adalah tingkat kesulitan ekstra yang dipersiapkan bagi kamu para player Hardcore.

Enemy dalam game makin sulit untuk ditaklukkan, resource dan juga item sangat terbatas, serta tak adanya check point. Satu satunya cara untuk selamat adalah dengan mencapai save point.

8. Manfaatkan bullets se efisien mungkin.


Ini bagian yang sudah sangat jelas bagi mereka yang sudah familiar dengan Game Resident Evil.

Bullets atau peluru adalah item yang bisa habis alias terbatas jumlanya. Serta terkadang tak mudah untuk menemukan item penting ini.

Perlu diperhatikan, kita harus pintar pintar memanfaatkan item yang satu ini se efisien mungkin. Apa bila musuh bisa dikalahkan tanpa perlu menghabiskan banyak peluru,

Irit iritlah mempergunakannya.
Sebaiknya serang sasaran yang lebih fatal misalkan, kepala, atau kakinya untuk memperlambat pergerakan lawan.

Jangan pernah menggunakan amunisi yang langka misalkan grenade launcher jika memang tak terlalu diperlukan, karena bisa dipastikan kita pasti akan memerlukannya nanti.

7. Manfaatkan fitur inventory management.


Salah satu fitur penting lainnya adalah inventory management. Fitur ini memungkinkan kita menyimpan item serta resource yang telah kita kumpulkan.

Slot yang tersedia dan bisa kita pergunakan/akses di saat bersamaan, bisa dikatakan sangat terbatas. Disarankan untuk selalu menyediakan satu ataupun dua slot yang siap pakai.

Karena ada begitu banyak sekali item yang harus kita kumpulkan, selama gameplay berlangsung. Entah itu bullet,

ataupun berbagai item/ingridient yang dibutuhkan untuk keperluan combine, healt dan juga, key quest tak ketinggalan puzzle item yang menjadi kunci dari game itu sendiri.

Jika dirasa item key, atau side key dapat cukup membantu kita selama bermain, tak ada salahnya untuk mengalokasikan sebagian storage space milik kita untuk item ini.

6. Pelajari dan kuasai sistemasi kontrol gameplay dengan cepat.


Ada Dua sistemasi control yang harus kamu kuasai dalam resident evil 7, yaitu "quick turn," dan "block guarding."

quick turn adalah fitur asli yang sudah lama ada dalam game game Resident Evil. Hanya saja, mengaplikasikan fitur ini pada game first person, akan terasa agak berbeda.

Fungsi utama dari fitur ini adalah untuk berbalik dengan cepat serta melarikan diri dari musuh, yang mungkin terkadang perlu kita lakukan dalam kondisi kritis.

Sedangkan block guarding, adalah fitur yang difungsikan untuk bertahan dari serangan lawan. Fitur ini tak menghilangkan efek damage yang dihasilkan oleh serangan lawan, namun bisa mengurangi tingkat damage yang akan diderita player.

Cara menggunakan fitur ini adalah dengan membaca  enemy animation, untuk mengetahui kapan musuh akan menyerang kita. Begitu musuh akan menyerang, maka kita tinggal menahan guard button,

Sehingga kita bisa bertahan sedikit lebih lama dari serangan lawan. block guarding juga mencegah kita mengalami kepanikan mendadak, akibat lawan yang muncul tiba tiba.

5. Konsep inventory handlle yang agak berbeda.


Enemy atau musuh dalam game dapat muncul secara tiba tiba, atau mengikuti kita memasuki pintu ruangan yang telah kita buka.

Perlu diperhatikan agar jangan pernah membiarkan pintu di belakang kita terbuka, untuk mencegah hal seperti ini.

Kuasai fitur quick turn, untuk berbalik dan langsung menembak dengan cepat, atau untuk berbalik dan melarikan diri dari lawan.

4. Jangan takut untuk sedikit memanfaatkan peluang yang ada.


Apa bila kondisi benar benar tak begitu memungkinkan untuk dihadapi, mengingat Resident Evil 7 adalah game Survival Horror,

Tak ada salahnya bagi kita untuk terkadang memilih untuk melarikan diri, dalam usaha bertahan hidup selama mungkin.

Jika keadaan benar benar buruk, bahkan tak ada jalan bagi kita untuk melarikan diri, serta amunisi dan juga senjata milik kita telah habis,

Inilah saatnya mempergunakan pisau/knife, yang merupakan pilihan terakhir yang bisa kita pergunakan.

Item atau senjata ini memang tak begitu powerfull dalam menghadapi lawan, bahkan diperlukan waktu yang sangat lama untuk dapat menjatuhkan lawan dengan senjata yang satu ini.

Namun itu masih jauh lebih baik dibandingkan mati terbunuh dalam game. Dan jika cara ini masih terbilang sulit??
Cobalah menjebak lawan di antara pintu, dan menyelesaikannya secara perlahan.

3. Temukan dan Kumpulkan koin sebanyak banyaknya.


Item lainnya yang sangat sangat berguna adalah antique coin. Item ini terkadang terlihat sepele serta sangat mudah untuk dilewatkan oleh player.

Nah.. yang perlu kita lakukan adalah menyusuri berbagai invirotment dalam game dengan sedikit lebih spesifik, sehingga kita bisa memperoleh item yang berukuran kecil ini.

Fungsi dari item coin adalah untuk keperluan upgrade. Baik itu weapon upgrade, healt, ataupun membeli special weapon.  Memang memerlukan sedikit waktu serta kesabaran dalam usaha mengumpulkannya, namun begitu kita bisa memanfaatkan fitur ini dengan tepat,

Tak ada hal lain yang lebih membantu selain item satu ini.

2. Pergunakan weapon se efisien mungkin.


Weapon atau senjata juga bisa rusak atau habis, jika dipergunakan secara terus menerus..

Perlu dipergunakan dengan sebaik mungkin. Seperti yang telah ditulis di atas, kita tak akan pernah tahu apa yang akan terjadi nanti.

Kehabisan resource terutama weapon di saat saat genting, adalah kemungkinan yang harus dihindari.

1. Manfaatkan berbagai item serta pelajari berbagai kombinasi ingredient.


Pelajari sistemasi combine item, untuk mendapatkan berbagai item yang hanya bisa diperoleh, dengan mengkombinasikan berbagai ingredient tertentu.

Jadi, selain bertahan hidup selama mungkin, player juga harus mencari berbagai ingredient yang dibutuhkan, untuk dapat melakukan combine item.

Combine item akan membantu kita untuk selalu menjaga ketersediaan ammo dan juga healt.

Dan juga manfaatkan item yang disebut "psychostimulant drug," dimana item ini dapat membantu mempermudah player untuk menemukan item yang sedang dicari.

Source :

Resident Evil 7, 10 things to know when starting a new game.



Postingan terkait: