Beberapa teknologi yang sempat berjaya di masanya

Hi guys selamat datang di blog saya ini, kali ini saya akan membahas tentang teknologi tentu saja.

 Bicara soal teknologi, sama sekali tak akan pernah ada habisnya. Setiap tahun, ada saja inovasi inovasi terbaru yang di keluarkan oleh perusahaan produsen teknologi besar. 

Mereka adalah perusahaan besar pencipta teknologi, yang secara tak langsung pada akhirnya akan merubah cara hidup kita.

 Mulai dari smartphone, pc/laptop/netbook, internet, social media, streaming service, virtual reality, dan lain sebagainya.

 Bicara soal perkembangan teknologi yang begitu pesat, pasti ada saja teknologi atau perangkat elektronik yang sempat begitu booming, begitu populer tapi tiba tiba harus lenyap dari peredaran atau terpaksa dihentikan produksinya. 

Yang tak lain dan tak bukan penyebabnya ialah kurangnya inovasi sehingga kalah dalam persaingan pasar teknologi.

 Nah,,,, sesuai dengan judul artikel di atas, kali ini saya akan membahas, beberapa teknologi yang sempat berjaya pada masanya, namun pada akhirnya harus rela lenyap dari peredaran, dikarenakan dikalahkan pesaingnya dalam hal inovasi.

Beberapa teknologi ini pasti cukup familiar dengan kita. dan saya sendiri punya beberapa kenangan yang berkesan tersendiri dengan teknologi ini. Baiklah, mari kita mulai saja.

1. Nokia

Siapa yang tak kenal dengan merek ponsel ini? Sungguh suatu kebohongan jika ada yang berkata tidak mengenal merek ponsel ini. 

Ponsel nokia sempat dijuluki ponsel sejuta umat, sebelum akhirnya tergilas para pesaingnya. samsung, apple, asus, sony, dan masih banyak lagi. 

Saya jadi teringat ketika masa masa saya semasih SMP. waktu itu ponsel pertama saya adalah nokia 6600. Yang kalau dibandingkan dengan smartphone zaman sekarang, kesannya jadi lebih mirip biji buah mangga. 

Atau bata merah. :D rasanya saya jadi makin tua kalau sudah membicarakan hal hal yang sudah lama berlalu. :( pada masa kejayaannya, merek nokia sempat merajai pasar ponsel dunia.

 Pada saat itu kalau saya tak salah, antara kurun waktu 2002 hingga 2010. yang jelas itu tahun tahun tak enak. :P pada waktu itu segalanya tak semudah sekarang. 

internet masih merupakan barang yang mahal, mengakses informasi tak semudah seperti sekarang, rasanya pada masa itu lebih cocok saya sebut saja jaman dinosaurus. :D

O.k lanjut, pada masa itu nokia masih memegang 40% pangsa pasar ponsel di seluruh dunia. Mengalahkan semua rivalnya. Samsung, sonyericsson, LG, simens, motorola, dan merek merek ponsel cina yang pada waktu itu namanya masih tenggelam di dasar kejayaan nokia. 

bisa dikatakan zaman sekarang, semua kompetitor nokia terutama samsung, telah berhasil menggulingkan kekuasaan nokia. nah ngomong ngomong soal masa jayanya, nokia memiliki beberapa hal yang membuatnya tak terkalahkan. 

mulai dari inovasi baru setiap kali perilisan seri produk produk barunya, ponsel nokia yang terkenal akan ketahanannya, serta kualitasnya yang memang berkelas untuk sekelas ponsel di masanya.

 Bahkan saya akui. Saya masih punya ponsel nokia, sekelas feature phone, saya lupa serinya, masih bisa berfungsi hingga sekarang. Padahal umurnya sudah sangat sangat lama. Tapi sudah dipensiunkan, karena tak ada yang memakai. Berikut ini adalah beberapa seri ponsel nokia yang sempat begitu populer di masanya.

Nokia 3660

Nokia 6600

Nokia N-gage ( N-gage dan N-gage Qd)

Nokia 7610

Nokia N 70, N 71, N 73

Nokia 3230

Nokia 9300 comunicator


 

 walkman


Lagi lagi saya teringat masa masa SMP. kalau dipikir pikir memang benar suatu ungkapan yang berbunyi, "tiada kisah paling indah, selain kisah kasih di sekolah" whe heheheheheiiiiyy,,!!! :D ngelantur lagi,,!!! Lanjutttt,,!!! Pada waktu itu, pada waktu saya masih duduk di bangku sekolah menengah pertama, pada saat itu walkman merupakan barang yang di anggap keren.

 Jadi pada masa itu, saya dan teman teman saya semua, teman pada masa lalu, hampir semua dari kami membawa walkman ke sekolah. Ada yang saling tuker tukeran kaset. :D hihihihi,,,, lucu saja rasanya kalau saya bayangkan masa masa itu.

 Coba kalau situasi itu terjadi pada masa sekarang, mungkin seperti adegan dalam film guardian of galaxy. Yang mana karakter utamanya, yaitu peter quil/star lord, suka sekali menggunakan pemutar kaset walkman ini.

menurut saya seperti sesuatu yang tidak berada di tempat semestinya. Nah akhirnya, walkman yang saya dan teman teman saya bawa itu, di sita oleh para guru. 

Yang kebetulan pada saat itu, sedang di berlakukan peraturan ketat, begitu ketatnya, seperti celana ketat super sexy. "Murid murid dilarang keras membawa barang elektronik ke sekolah". 

Alasannya cukup jelas. karena sempat terjadi masalah kehilangan barang. Dan untuk mencegah hal yang sama terulang kembali, plus, walkman lumayan mengganggu kegiatan belajar mengajar sih. :D

Hduh, malah saya jadi curci (curhat curian). Ngomong ngomong, menurut sejarahnya, di era 1980han, hingga 1990han, merupakan era keemasan dari produk milik sony ini. 

Pada masa itu masih zamannya penggunaan kaset pita. Banyak musisi terkenal pada masa itu, menjual hasil karyanya berjuta juta keping copy, melalui media kaset pita ini.

 Tentu saja hal ini, secara tak langsung ikut mendongkrak penjualan produk walkman milik sony ini. Kejayaan produk milik sony ini, bertahan hingga tahun 2000an. 

Hal ini pun mendorong sony untuk memproduksi produk merk sony walkman dengan bermitrakan perusahaan yang ber label ericsson.

 Dan jadilah nama mereka sony ericsson. dan berlanjut terus dengan seri seri ponsel produksi mereka dibawah label sonyericsson. Merupakan salah satu pesaing nokia pada masa itu.

 sudah kita bahas tadi diatas. Selain walkman sony juga merilis discman, si pemutar cd. Merupakan penerus dari sony walkman. Namun pada akhirnya sony harus merelakan walkman punah karena era bermusik mulai bergeser dengan munculnya teknologi music digital. 

Atau bahasa kerennya MP3. dikarenakan teknologi music digital sama sekali tak memerlukan kaset pita, serta jauh lebih ringkas, lebih portable, dan lebih praktis.

Kalau di pikir pikir ternyata kejam juga yha? ya yang namanya persaingan memang kejam. Termasuk persaingan teknologi. Siapa yang mampu berinovasi, dialah yang menang.

 Siapa yang tak mau mengikuti perkembangan zaman, ia akan berakhir punah. Tergilas zaman. Kemunculan Ipod milik apple dengan layanan itunes nya lah yang memicu keruntuhan walkman. 

Di karenakan Ipod lebih praktis, disertai dengan layanan itunesnya, siapapun dan dimanapun serta kapanpun bisa membeli serta mengunduh berbagai jenis musik secara online, dengan harga yang jauh lebih murah dari kaset serta cd. Hal ini mengakibatkan turunnya jumlah penjualan kaset pita serta cd.

3. Disket


Siapa yang pernah mempunyai pengalaman menggunakan media penyimpanan ini? Kalau anda punya segudang/setumpuk koleksi disket yang pernah anda pakai sebagai media penyimpanan data, berarti anda sudah tua. :p

 yha gak tua tua banget sih, :) saya pertama kali memakai disket ketika saya pertama kali belajar komputer. Entah waktu itu versi windows apa yang saya gunakan. 

Yang jelas lebih jadul dari windows xp. Sama sekali tidak menyenangkan. Sama sekali tak bersahabat dengan pengguna yang masih baru belajar. 

Dulu pelajaran komputer adalah pelajaran yang paling mengerikan bagi saya. Soalnya gurunya galak, plus semua langkah langkah menggunakan komputer pada saat itu menggunakan bahasa inggris.

 Sialnya lagi, waktu itu bahasa inggris saya paling payah,!! Hduhh,,!!! Kalau ada yang menyinggung komputer pada saat itu, yang terbayang di kepala saya adalah "benda kotak besar usang dan jelek, dilengkapi monitor tabung yang sama sekali tak bersahabat. "

Eh eh eh,,!!! ternyata sekarang semuanya berubah 190 derajat. Komputer/pc/laptop sekarang tak semengerikan dulu. Bahkan sekarang komputer adalah salah satu hal yang paling sexy plus menarik bagi saya. 

Hehehehehe,,!!! :D okay itu sisi pengalaman pribadi saya menggunakan disket. Tapi bagaimana dengan sudut pandang sejarahnya? Berawal pada tahun 1967.

 Pada masa itu, IBM memeberi perintah kepada divisi media penyimpananya, untuk menciptakan sebuah benda, atau teknologi yang dapat dipergunakan untuk mempermudah proses sharing data antar komputer.

 sebenarnya pada saat itu, sudah ada teknologi yang dapat melakukan hal tersebut. Teknologi ini disebut tape drive. Tapi benda itu berukuran besar dan juga lambat. 

Sedangkan IBM menginginkan sesuatu yang cepat, kecil, sederhana serta murah. Dengan usaha yang dipimpin oleh seorang yang bernama Alan Shugart, terciptalah floppy disk yang pertama tepat pada tahun 1971. 

Pada waktu itu, disket bernama memory disk. Kemudian di ganti nama menjadi floppy disk, yang mana "floppy" berarti fleksibel, sesuai dengan sifatnya yang memang fleksibel.



IPada awalnya si floppy ini berukuran jumbo. Sekitar 8 inci. Atau 20cm. Sedangkan kapasitasnya baru 80KB. meskipun demikian, floppy disk benar benar dianggap sebagai salah satu penemuan besar dalam sejarah komputer.

 floppy disk yang pertama belum disertai pelindung plastik. Terbuat dari bahan oksida besi bermagnet. Namun pada akhirnya ditambahkan jaket pelindung yang terbuat dari bahan plastik, karena alasan kebersihan. 

Pada tahun 1976, Jim adksson menciptakan disket yang berukuran 5 1/4 inci. lebih kecil dari disket versi pertama. Hal ini dikarenakan atas permintaan wang, yang merupakan pimpinan dari wang laborratories, yang sedang mengembangkan versi desktop pc mereka sendiri. 

Sejak saat itu, 5 1/4 inci menjadi standar ukuran disket. Kemudian di era tahun 80han, ukuran disket di per kecil kembali, menjadi beberapa macam ukuran berbeda. Mulai dari 2 inci, 2 1/2 inci, 3 inci, dan 3 1/2 inci.

 Kemudian disket 3 setengah inci mulai berkembang. Kapasitas daya simpan datanya makin lama makin di tingkatkan. Mulai dari 360 KB, 720 KB, hingga 1,4 MB. dan pada akhirnya hingga saat ini, disket sudah benar benar digantikan posisinya oleh USB flask disk. 

size maksimum dari flask disk adalah 16 GB. sejak munculnya flask disk, produsen satu satunya pembuat disket sendiri, yang tak lain dan tak bukan adalah sony, memutuskan untuk tak lagi memproduksi media penyimpanan data ini. 

Karena memang sudah tak diperlukan lagi. Itulah akhir dari keberadaan disket. hingga sekarang disket benar benar punah. Tak heran di zaman sekarang, para anak muda tak akan tahu apa itu disket.

4. Kamera analog



Yang satu ini, sekaligus yang terakhir yang akan saya bahas. terus terang saya benar benar tak tahu bagaimana sejarahnya.

 Seingat saya, saya sudah mendapati hampir semua orang menggunakan kamera digital. Entah saya belum ada pada masa jayanya kamera analog, atau saya benar benar acuh tak acuh terhadap teknologi ini, saya benar benar tak punya kenangan dengan produk yang katanya hasil besutan perusahaan Kodak ini. 

Tapi saya menemukan adanya fenomenal dimana orang orang tua, yang lumayan tua. Setiap kali menemukan kamera digital padti menyebutnya kodak.

 Sekalipun mereknya bukanlah kodak. Nah menurut beberapa artikel yang telah daya baca, merupakan hasil googling saya, nanti tentu akan saya sertakan sumbernya di akhir tulisan ini, katanya perusahaan kodak ini mengalami bangkrut.

 Lagi lagi penyebab bangkrutnya adalah kalah dalam persaingan terhadap para pesaingnya yang meluncurkan teknologi kamera digital. Berikut ini adalah versi sejarahnya.

Perusahaan kodak memiliki nama panjang yaitu, "Eastman Kodak Company." Kata Eastman berasal dari nama pendirinya yaitu, "George Eastman".

 Ia adalah orang yang mempopulerkan roll film dalam bidang Fotografi. ia berasal dari amerika serikat. Perusahaan kodak bertempat di New York, Rochester.

 menurut sejarahnya lagi, perusahaan ini mendominasi pasar fotografi tepat pada abad ke 20. dan pada tahun 1976, kodak menguasai 89% pangsa pasar film fotografi di Amerika Serikat. 

Menurut sejarah, George Eastman melakukan exsperimen terhadap roll film, karena terinspirasi dari penemuan film bergerak oleh Thomas Alfa Edison. kalau tak salah beliau, adalah orang yang berjasa menemukan bola lampu. 

bener gak ya? "ah nanti googling lagi di google". :) hal itulah yang mendorong Eastman, mendirikan perusahaan kodak, tepat pada 1988. 

pada saat itu perusahaan kodak memiliki slogan super populer yaitu, "you press the buton, we do do the rest". Slogan itu dimaksudkan, konsumen cukup membeli roll film saja. 

Sedangkan pencucian serta percetakan, kodak yang mengerjakannya. Pada masa itu, konsumen cukup membayar sebesar 5 dolar, mereka bisa menghasilkan gambar hingga 100 buah gambar.

Nah, salah satu rival terbesar dari Kodak, (kok terus ada rival sih??) yha namanya juga bisnis, jadi tentu saja ada rival. Fuji film. Nah, kalau fuji film pasti saya yakin semua orang familiar dengan nama ini. 

Fuji film adalah perusahaan yang berasal dari jepang. Terjadi persaingan yang begitu sengit, antara fuji film dan kodak. Keduanya sama sama punya strategi tersendiri. 

Kodak lebih populer di Amerika Serikat san sekitarnya. Sedangkan Fuji film, lebih sukses di kawasan asia, jepang, termasuk indonesia juga. Pada tahun 1970 han, lucunya kedua rival tersebut sama sama takut terancam oleh kemunculan kamera digital.

 dan pada akhirnya, kodak dikabarkan bangkrut. Terakhir kali kodak masih bertahan hingga tahun 2013. entah kodak sudah lenyap mundur dari peredaran ataukah masih bertahan. 

Sedangkan fuji film masih tetap eksis hingga sekarang. kita bisa menemukannya di berbagai sudut pelosok indonesia. mungkin fuji film bukanlah yang terbaik, namun masih tetap bertahan.

O.k saya rasa cukup sekian dulu update artikel kali ini. terimakasih bagi yang sudah meluangkan waktunyauntuk membaca tulisan saya kali ini. semoga bermanfaat bagi para pembaca. 

Terimakasih banyak pula pada beberapa situs di bawah ini atas refrensi sejarahnya. tanpa itu semua saya tak akan mampu menyelesaikan tulisan saya ini. o.k sampai jumpa kembali, sekali lagi terimakasih.

Sumber referensi :

http://www.plimbi.com/news/14378/sejarah-perusahaan-kodak

http://listyapratiwi.com/8-teknologi-yang-usang-digilas-zaman/

https://bangdanu.wordpress.com/2010/09/23/disket-riwayatmu-kini/

http://teknikit.com/2014/06/ini-dia-ponsel-nokia-yang-pernah-booming-di-masa-kejayaannya.html

Sumber gambar : google image


Postingan terkait: